Geli, Ada Sarang Belatung di daLam Mulut Pria Ini

Pernahkah terbayangkan oleh mu bila ada sarang belatung di dalam mulutmu ? Pastinya akan sangat menggelikan sekaligus menjijikan bukan ? Hal inilah yang dirasakan oleh pria ini. Entah apa yang ia rasakan ketika itu.

Geli, Ada Sarang Belatung di daLam Mulut Pria Ini

Sebagaimana kita ketahui bahwa mulut merupakan salah satu organ tubuh yang sangat penting. Selain untuk berbicara, di dalam mulut ada gigi dan lidah yang berfungsi untuk mengunyah dan mengolah makanan masuk ke dalam tubuh. Oleh sebab itulah sangat penting menjaga kesehatan gigi dan mulut agar terbebas dari penyakit. Sebab bila tidak maka mulutmu bisa seperti pria malang ini.

Ketika itu pria yang tidak ingin diekspose namanya ini merasakan sakit yang luar biasa pada mulut dan giginya. Setelah dilakukan pemeriksaan, ternyata penyebab sakit yang ia rasakan adalah karena di dalam mulutnya menjadi tempat bersarangnya belatung. 

Geli, Ada Sarang Belatung di daLam Mulut Pria Ini

Seperti yang dikutip dari laman liputan6.com diketahui bahwa pada saat isi mulut pria ini dibuka terdapat sejumlah makhluk yang menakutkan dan bergerak-gerak lincah. Makhluk kecil yang berwarna putih dan menjijikkan ini terlihat seperti belatung. Hal ini sebenarnya memang bisa terjadi terutama jika kamu tidak rajin menggosok gigi.

Perlu diketahui bahwa penyakit yang ditandai dengan berkembangnya belatung di dalam mulut dikenal dengan istilah myasis. Penyakit ini pertama kali dijelaskan oleh F.W. Hope pada tahun 1840. Dimana kata 'myasis" ini berasal dari bahasa Yunani yaitu 'myia' yang berarti lalat dan 'asis' yang berarti penyakit. 

Penyakit ini merupakan penyakit langka yang disebabkan oleh larva lalat jenis tertentu, yaitu larva lalat dipteri yang mengambil makanan dari jaringan mati maupun hidup, bahan cairan tubuh, maupun dari makanan yang telah dicerna. Kasus ini paling banyak dilaporkan justru terjadi di negara-negara berkembang dan negara tropis termasuk Indonesia. 

Salah satu penyebabnya ialah karena kurangnya kesadaran diri untuk menjaga kesehatan terutama mulut dan gigi. Padahal selain myasis, ada banyak penyakit lainnya yang bisa ditimbulkan bila kurang menjaga kesehatan mulut dan gigi. Oleh sebab itulah untuk menghindari penyakit ini, maka rajinlah menggosok gigi minimal dua kali sehari. Semoga bermanfaat. 
0 Komentar untuk "Geli, Ada Sarang Belatung di daLam Mulut Pria Ini"

Back To Top