Ternyata Para Malaikat Juga Berhaji


Menunaikan ibadah haji merupakan rukun Islam kelima yang wajib dilaksanakan bagi setiap umat muslim yang mampu. Dimana ada banyak keutamaan yang akan diperoleh bagi siapa saja yang mampu melaksanakannya. Salah satunya dapat menghapus kesalahan dan dosa-dosa. 

Akan tetapi ternyata selain manusia, para malaikat juga melaksanakan ibadah haji. Bahkan mereka telah terlebih dahulu melaksanakannya jauh sebelum umat manusia melakukannya. 

Ternyata Para Malaikat Juga Berhaji

Meskipun penyelenggaraannya dilakukan setiap hari, namun para malaikat hanya diberikan kesempatan satu kali berhaji. Berbeda halnya dengan manusia yang diperbolehkan berhaji lebih dari satu kali, hanya saja waktu pelaksanaannya harus menunggu sekali setahun. Lantas bagaimanakah ibadah haji para malaikat ? Berikut ulasan selengkapnya. 

Bermula dari kehendak Allah SWT yang ingin menciptakan khalifah di muka bumi. sebagaimana terdapat dalam surah Al-Baqarah ayat 30 bahwa, " Dan (ingatlah) tatkala Tuhanmu berkata kepada para Malaikat, "Sesungguhnya Aku hendak menjadikan seorang khalifah di muka bumi." Lantas mereka berkata, "Mengapa Engkau hendak menjadikan (khalifah) di bumi itu orang yang akan membuat kerusakan padanya dan menumpahkan darah, padahal kami senantiasa bertasbih dengan memuji Engkau dan menyucikan Engkau." Dan Allah SWT berfirman, "Sesungguhnya Aku mengetahui apa yang tidak kalian ketahui."

Sehingga setelah mendengar firman Allah SWT tersebut, para malaikat langsung bersujud. Sebab mereka takut akan murka-Nya. Dan para Malaikat bersujud sambil menangis, memohon ampun dari murka Allah SWT. Lalu kemudian mereka thawaf mengelilingi Arsy dalam rentang waktu yang cukup lama. Dan Allah yang Maha Pemurah melihatnya dan menurunkan rahmatNya. Sehingga diciptakanNya sebuah tempat yang disebut Baitul Makmur yang berada tepat dibawah Arsy.

Sebagaimana Allah SWT berfirman, " Wahai para malaikat-Ku, thawaflah kalian dirumah ini dan tinggalkan Arsy." Sehingga para malaikat pun berthawaf mengelilingi Baitul Makmur. Dan dalam satu hari satu malam, ternyata ada sekitar tujuh puluh ribu malaikat yang berthawaf. Lalu setelahnya Allah SWT pun mengutus para malaikat-malaikat ke bumi seraya berfirman kepada mereka, "Bangunlah untuk-Ku sebuah rumah dibumi seperti itu (Baitul Makmur)."

Hal ini bahkan telah disaksikan oleh Rasulullah SAW ketika beliau melakukan perjalanan Isra mi'raj. Dimana pada saat beliau telah sampai dilangit ketujuh Rasulullah SAW yang ditemani oleh Malaikat Jibril pun disambut oleh Nabi Ibrahim AS. Dimana pada saat itu Rasulullah SAW melihat Baitul Makmur yang dikelilingi oleh ribuan malaikat.

Rasulullah SAW bersabda, “Lalu aku melihat Baitul Makmur. Akupun bertanya kepada Jibril. Dan ia menjelaskan “Ini adalah Baitul Makmur, setiap hari, tempat ini dikunjungi 70.000 Malaikat untuk melakukan shalat di sana. Setelah mereka keluar, mereka tidak akan kembali lagi ke tempat ini.” (HR. Bukhari 3207 & Muslim 162).

Selain itu seperti yang telah disebutkan bahwa Allah SWT memerintahkan para malaikat untuk membangun sebuah rumah dibumi untuk tempat memohon ampunan yang kini kita kenal dengan sebutan Ka'bah. Dimana Ka'bah ini letaknya sejurus dengan ka'bah yang ada di muka bumi. Seperti yang dijelaskan dari Qatadah bahwa, diceritakan pada kami bahwa Rasulullah SAW bersabda, “Baitul Makmur adalah sebuah masjid yang ada di langit sejurus dengan Ka’bah. Seandainya Baitul Makmur itu jatuh niscaya menimpa Ka’bah. Dimana setiap hari ada tujuh puluh ribu malaikat yang masuk ke dalamnya, dan ketika mereka telah keluar, maka mereka tidak pernah kembali ke Baitul Makmur.” (Ibnu Jarir, Fii Fatkh Al-Baari Juz 9 Hal. 493)

Dengan demikian para malaikat hanya melakukan ibdaah haji sebanyak satu kali seumur hidup. Dan penyelenggaraannya pun dilakukan setiap hari. Berbeda jauh dengan manusia yang diperbolehkan berhaji lebih dari satu kali. Namun harus menunggu bulan haji yang terjadi sekali dalam setahun. 
Tag : Dunia Islam
0 Komentar untuk "Ternyata Para Malaikat Juga Berhaji"

Back To Top